Dalam dua minggu terakhir, pengguna internet di Indonesia merasakan akses komunikasi data tersebut sangat lambat, bahkan sering putus di tengah jalan.
Menurut Ketua Umum Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) Sammy Pengerapan, akses yang lambat itu karena kapasitas jaringan backbone yang ada sudah tidak bisa menampung kebutuhan bandwidth pengguna di Indonesia.
"Apalagi ditambah dengan putusnya sejumlah kabel di perairan Bangka Belitung. Ini mengurangi kapasitas sangat signifikan, sehingga wajar bila akses internet dari semua operator terkena imbasnya," katanya kepada merdeka.com, Senin (8/8).
Menurut dia, kurangnya kapasitas internet ini sangat berpengaruh pada pemberian layanan internet service provider (ISP) kepada pelanggannya, dan menyebabkan banyak pelanggan ISP yang menjadi anggota APJII mengeluhkan leletnya akses akhir-akhir ini.
Sammy berharap perlu adanya dukungan operator dan pemerintah untuk membangun jaringan backbone baru guna mengatasi kekurangan bandwidth di Indonesia. Operator dan Kominfo, tambahnya, juga perlu menjalin kerja sama dengan aparat terkait guna menjaga kabel optik di dalam laut.
Berdasarkan data APJII, jumlah pengguna internet di Indonesia hingga akhir tahun lalu saja sudah mencapai 65 juta orang, dan akhir tahun ini diprediksi mencapai 80 juta orang. Jumlah itu belum termasuk pengguna ponsel yang juga memanfaatkan bandwidth internet yang saat ini jumlahnya mencapai 220 juta pelanggan.
Kominfo sendiri sebenarnya sudah melakukan koordinasi untuk melindungi kabel laut, terutama di perairan Bangka Belitung yang menurut Kepala Pusat Informasi dan Humas Kominfo Gatot S. Dewa Broto sudah enam kali dicuri sejak tahun lalu.
"Kami sudah berkoordinasi dengan pemda setempat, pihak aparat AL, polisi air, dan Balmon setempat guna mengurangi kasus pencurian kabel optik di lokasi tersebut," ujarnya
sumber : http://www.merdeka.com/teknologi/inilah-penyebab-leletnya-akses-internet-dua-pekan-terakhir.html
Home »
Harga iPhone 5 turun »
HTC meroket? Belum tentu! »
HTC One Google Edition dengan harga Rp 5 »
Inilah penyebab leletnya akses internet »
Inilah penyebab leletnya akses internet
Senin, 08 Juli 2013
Inilah penyebab leletnya akses internet
Artikel Terkait Inilah penyebab leletnya akses internet :
HTC One Google Edition dengan harga Rp 5,9 juta Menyusul kehadiran Samsung Galaxy S4 Google Edition, kini HTC One Google Edition juga resmi meluncur.Dikutip dari Phone Ar ...
Varian baru Oppo Find 5Baru-baru ini vendor asal China, Oppo merilis varian baru dari Find 5 dengan prosesor Snapdragon 600.Seperti yang dilansir Phone ...
Esia rilis MAXtouch 5.3Esia selaku operator telekomunikasi berbasis CDMA EVDO bersama sama dengan PT Mitra Komunikasi Nusantara (MKN) menghadirkan pons ...
Buktikan cintamu pada AndroidMemiliki smartphone Android tidak cukup membuktikan kecintaan Anda pada Android. Berikut ada lima aksesori Android lucu yang waj ...
Nokia EOS/ Lumia 1020 Nokia EOS atau Lumia 1020 kembali menampakkan wujudnya internet.Seperti dilansir Phone Arena (3/7) gambar yang beras ...
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar