Safari Ramadan Bersama Ksatria Bergitar , PKB: Rhoma Lagi Dikenalkan |
pkb mengamini telah mengusung rhoma irama sebagai capres. safari ramadan yang digelar pkb bersama sang 'ksatria bergitar' dalam rangka memperkenalkan rhoma sebagai capres pkb."sudah diusung. ini lagi dikenalkan kepada masyarakat," kata ketua dpp pkb helmy faishal zaini kepada wartawan di sela-sela acara safari ramadan peringatan malam nuzulul quran di jalan terusan pasirkoja, kota bandung, jawa barat, kamis (25/7/2013) malam.meski demikian, helmy mengatakan partainya akan melihat perkembangan politik. saat ini pkb baru akan memantau perkembangan elektabilitas sang raja dangdut."nanti kita lihat perkembangan berikutnya," ujar pria yang menjabat menteri pembangunan daerah tertinggal ini.sebelumnya rhoma mengklaim sudah bersepakat dengan pkb soal pencapresan. rhoma mengaku telah menandatangi kontrak politik dengan pkb sejak april 2013."sudah positif menjadi capres pkb. sejak 2 april, saya sudah sign kontrak dengan pkb. resmi mencapreskan rhoma irama," ujar rhoma. (trq/trq)
sumber: www[dot]detik[dot]com
0 komentar:
Posting Komentar